Search

Tekuk Torino, AC Milan Kembali ke Puncak Klasemen

JAKARTA - AC Milan kembali ke puncak klasemen Liga Italia setelah menaklukkan Torino dengan skor 3-2 pada pekan ke-14 Liga Italia di Stadion Olimpico di Torino, Turin, Senin waktu setempat.

Pada pertandingan ini kemenangan AC Milan hadir berkat gol yang dicetak oleh Adrien Rabiot dan Christian Pulisic (2), sedangkan Torino sempat unggul terlebih dahulu melalui Nikola Vlasic serta Duvan Zapata, demikian catatan Serie A.

Kemenangan ini membuat AC Milan berada di peringkat pertama klasemen sementara Liga Italia dengan 31 poin dari 14 pertandingan, unggul selisih gol atas Napoli di posisi kedua.

Sebaliknya kekalahan membuat Torino turun ke posisi 16 klasemen sementara Liga Italia dengan 14 poin dari 14 pertandingan, hanya unggul empat poin dari zona degradasi.

Torino memiliki peluang emas untuk unggul terlebih dahulu setelah mendapatkan hadiah tendangan penalti dari wasit sebab bek AC Milan Fikayo Tomori melakukan handsball di kotak terlarang.

Nikola Vlasic yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya dengan baik setelah tembakannya berhasil menaklukkan kiper Milan Mike Maignan sehingga skor berubah menjadi 1-0 pada menit ke-10.

Torino berhasil menggandakan keunggulan mereka menjadi 2-0 pada menit ke-17 setelah umpan dari Vlasic dapat dikonversikan menjadi gol melalui tendangan Duvan Zapata yang membobol gawang dari Milan.

Meski tertinggal dua gol, Milan dapat memberikan perlawanan dan memperkecil ketertinggalannya menjadi 1-2 lewat gol Adrien Rabiot pada menit ke-24.

Memasuki babak kedua, Milan langsung memperagakan permainan menyerang dan memberikan ancaman melalui sundulan Ruben Loftus-Cheek yang dapat diblok kiper Torino Franco Israel.

Milan berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-67 lewat gol indah yang dilesakkan oleh Christian Pulisc sehingga skor kini kembali sama kuat 2-2.

Pulisic sukses mencetak gol keduanya pada pertandingan ini sekaligus membawa Milan membalikkan keadaan pada menit ke-77 sehingga skor kini berbalik menjadi 3-2.

Pada waktu yang tersisa, Torino berupaya untuk setidaknya menyamakan kedudukan, akan tetapi hingga laga selesai, skor 3-2 untuk kemenangan AC Milan tetap bertahan. I tar

COMMENTS

 

Nama

EKBIS,8, ENGLISH,3, FEED,89, GLOBAL,15, HIBURAN,2, HUKUM,23, IPTEK,5, NASIONAL,20, OLAHRAGA,3, POLITIK,9, RAGAM,6, Z,111,EKBIS,4894,ENGLISH,2143,FEED,53113,FOKUS,5511,GLOBAL,12593,HIBURAN,2850,HUKUM,6861,IPTEK,5302,NASIONAL,17280,OLAHRAGA,3150,OPINI,1873,POLITIK,6242,PROMOTE,5,RAGAM,10915,RELIGI,1023,Z,46441,
ltr
item
Konfrontasi: Tekuk Torino, AC Milan Kembali ke Puncak Klasemen
Tekuk Torino, AC Milan Kembali ke Puncak Klasemen
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhmMv90FNZtDsplPpj3U9gd2PCrZvo4rIM7ppwUkPIoEuO5Floc9KEQoo2gnbnknP7dmC2p3useOz7DursKpZSglbn4WAqARo2c_1rowIlulpOmkhM7y9gydrKC-tLTcV5CpPxtphyaFoONZxgHdwhTZ3SXyRiSou_U_88E2vx0_A74Ukc8GH684Jlejrc
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEhmMv90FNZtDsplPpj3U9gd2PCrZvo4rIM7ppwUkPIoEuO5Floc9KEQoo2gnbnknP7dmC2p3useOz7DursKpZSglbn4WAqARo2c_1rowIlulpOmkhM7y9gydrKC-tLTcV5CpPxtphyaFoONZxgHdwhTZ3SXyRiSou_U_88E2vx0_A74Ukc8GH684Jlejrc=s72-c
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2025/12/tekuk-torino-ac-milan-kembali-ke-puncak.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2025/12/tekuk-torino-ac-milan-kembali-ke-puncak.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy