Search

Danantara Pastikan Tak Ada PHK di Tengah Proses Merger BUMN

JAKARTA - Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (Danantara Indonesia) memastikan tidak akan ada Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) di tengah berlangsungnya proses konsolidasi bisnis (merger) perusahaan-perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Senior Director Business Performance & Assets Optimization Danantara Indonesia Bhimo Aryanto mengatakan, pihaknya akan melakukan konsolidasi bisnis terhadap sebanyak 1.067 perusahaan menjadi hanya sekitar 250-an perusahaan BUMN berserta anak cucunya.

“Tahapan-tahapan itu, sebenarnya dari 1.067 kita mau squeeze efisienkan menjadi sekitar 250-an (perusahaan), dengan catatan tidak boleh ada lay-off begitu. Ada caranya, karena kalau kita melakukan Golden Shakehand harusnya IRR (Internal Rate of Return)-nya juga cukup bagus, jadi tidak harus lay-off, kita bisa melakukan realokasi resources seperti itu,” ujar Bhimo dalam acara Public and Business Leader Forum: 2026 Outlook & Challenges di Jakarta, Sabtu.

Ia mengatakan bahwa Danantara Indonesia tengah mempercepat proses konsolidasi bisnis perusahaan-perusahaan BUMN dari yang awalnya ditargetkan selesai pada 2027, dan dipercepat dengan target selesai pada 2026.

“Yang harusnya selesai di 2027 kita shorten menjadi 2026. Jadi, tiap kami di Danantara juga percaya bahwa, bukannya kita push semuanya ya. Karena kita tahu waktu kita tidak banyak, waktu kita terbatas, jadi semua BUMN sekarang berlari kencang, kita juga manage, proyek manajemen-nya juga tiap hari kita pelototin,” ujar Bhimo.

Dalam kesempatan ini, Ia mengatakan melalui proses restructuring di perusahaan-perusahaan BUMN, maka akan banyak yang dapat di saving tidak hanya mencakup pengurangan jumlah Board of Commissioners (BOC) dan Board of Directors (BOD).

“Ketika satu perusahaan harus berkompetisi dengan perusahaan lain, maka efisiensi menjadi penting. Dan ketika layer-nya cukup banyak, karena dia harus mendapatkan margin, karena semuanya harus armslang, kita bayangkan minimal katakan 7 persen, 15 persen, kalau dia 3-4 layer, kemudian dia mesti berkompetisi dengan other players, berapa puluh persen dia tidak kompetitif, karena tidak efisien compare to other players,” ujar Bhimo. I tar

COMMENTS

 

Nama

EKBIS,8, ENGLISH,3, FEED,89, GLOBAL,15, HIBURAN,2, HUKUM,23, IPTEK,5, NASIONAL,20, OLAHRAGA,3, POLITIK,9, RAGAM,6, Z,111,EKBIS,4894,ENGLISH,2143,FEED,53113,FOKUS,5511,GLOBAL,12593,HIBURAN,2850,HUKUM,6861,IPTEK,5302,NASIONAL,17280,OLAHRAGA,3150,OPINI,1873,POLITIK,6242,PROMOTE,5,RAGAM,10915,RELIGI,1023,Z,46441,
ltr
item
Konfrontasi: Danantara Pastikan Tak Ada PHK di Tengah Proses Merger BUMN
Danantara Pastikan Tak Ada PHK di Tengah Proses Merger BUMN
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgmTzYWThCtaYjypFzPAQrCDukW2-aM_cg-4-cV11r2Z0SeNBH2zI5Dhnh21AudtY5QTqOwjJA0H3RSdR00dFy7znW7-AjUtnt5SMgKES6gTiuKDGehToqguJHEiAZXnuY1B4gzpT5H0YcRfkgce_ged7ZRKp33-bHCtV8CV6TclgmYuG0M4Cahbeu9iic
https://blogger.googleusercontent.com/img/a/AVvXsEgmTzYWThCtaYjypFzPAQrCDukW2-aM_cg-4-cV11r2Z0SeNBH2zI5Dhnh21AudtY5QTqOwjJA0H3RSdR00dFy7znW7-AjUtnt5SMgKES6gTiuKDGehToqguJHEiAZXnuY1B4gzpT5H0YcRfkgce_ged7ZRKp33-bHCtV8CV6TclgmYuG0M4Cahbeu9iic=s72-c
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2025/12/danantara-pastikan-tak-ada-phk-di.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2025/12/danantara-pastikan-tak-ada-phk-di.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy