Search

Siswa SD di Trenggalek Terpaksa Ujian di Rumah Warga Akibat Akses Jalan Tertimbun Longsor


TRENGGALEK –Akibat akses jalan yang tertimbun longsor, sebanyak lima siswa SD Negeri 4 Depok, Kecamatan Bendungan, Kabupaten Trenggalek, terpaksa mengikuti ujian sekolah di salah satu rumah warga setempat.

Guru SDN 4 Depok, Hamdan Fauzi, menjelaskan bahwa dari total 17 siswa kelas 6 yang mengikuti Ujian Akhir Sekolah (UAS), lima di antaranya tidak dapat menuju sekolah karena akses jalan terputus.

Untuk menyiasati hal tersebut, pihak sekolah melakukan pendekatan jemput bola dengan menyelenggarakan ujian di rumah warga yang lebih mudah dijangkau oleh siswa.

"Kami dari pihak sekolah. jemput bola untuk mengumpulkan siswa-siswa di salah satu rumah warga. Kelas 6 Ujian Akhir Sekolah ada 5 siswa dari total 1 kelas di sekolah itu ada 17 siswa," ujar Hamdan Fauzi ditemui di lokasi, Kamis, 22 Mei 2025.

Hamdan menjelaskan, pada hari ini mata pelajaran yang diujikan adalah Bahasa Inggris serta Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan (PJOK). Ujian sudah berlangsung sejak Selasa (20/5) lalu dan dijadwalkan selesai pada Jumat, 23 Mei 2025.

"Ujiannya sudah mulai dari hari Selasa paska longsor terjadi. Berakhir pada besok Jum'at," imbuhnya.

Ditanya soal kondisi sekolah, ia bersyukur dalam kondisi aman. Namun beberapa siswa yang berada di wilayah dekat terdampak, akses jalan satu-satunya memang terputus. 

"Kalau siswa di wilayah sini yang terdampak ada beberapa. Mulai kelas 1, kelas 4 kelas 5," paparnya.

Hamdan mengaku untuk selain kelas 6, saat ini melangsungkan pembelajaran secara dalam jaringan (daring). Sehingga tidak hadir di sekolah tatap muka.

"Untuk aktivitas kegiatan belajar mengajar sendiri. Kalau ujian sekolah yang lainnya daring dari masing-masing di rumah," tandasnya.

Sementara, salah satu siswa kelas 6, Citra mengaku ujian di rumah Bapak Panut ini karena terjadi longsor. Soal-soal yang diujikan agak sedikit sulit, namun bisa ia selesaikan.

"Ujian disini karena tanah longsor. Jalannya tidak bisa.  Iya lancar, tapi agak sulit (ujiannya)," ujar Citra sambil malu-malu usai melaksanakan ujian. I viv

COMMENTS

 

Nama

EKBIS,3, ENGLISH,3, FEED,54, GLOBAL,9, HIBURAN,1, HUKUM,21, IPTEK,3, NASIONAL,17, OLAHRAGA,3, POLITIK,7, RAGAM,5, Z,86,EKBIS,4585,EKVIS,1,ENGLISH,2002,FEED,50461,FOKUS,5291,GLOAL,1,GLOBAL,12159,HIBURAN,2644,HUKUM,6484,IPTEK,5065,NASIONAL,16756,OLAHRAGA,2925,OPINI,1694,OPONI,1,POLITIK,5923,PROMOTE,5,RAGAM,10712,RELIGI,960,Z,44095,
ltr
item
Konfrontasi: Siswa SD di Trenggalek Terpaksa Ujian di Rumah Warga Akibat Akses Jalan Tertimbun Longsor
Siswa SD di Trenggalek Terpaksa Ujian di Rumah Warga Akibat Akses Jalan Tertimbun Longsor
https://lh3.googleusercontent.com/-C3uz11HGn3k/aC71Gthye5I/AAAAAAABUc0/o4zAv1qbBSgOIp5UM_L67lLR6bf61dvegCNcBGAsYHQ/s1600/IMG_ORG_1747907838154.jpeg
https://lh3.googleusercontent.com/-C3uz11HGn3k/aC71Gthye5I/AAAAAAABUc0/o4zAv1qbBSgOIp5UM_L67lLR6bf61dvegCNcBGAsYHQ/s72-c/IMG_ORG_1747907838154.jpeg
Konfrontasi
https://www.konfrontasi.com/2025/05/siswa-sd-di-trenggalek-terpaksa-ujian.html
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/
https://www.konfrontasi.com/2025/05/siswa-sd-di-trenggalek-terpaksa-ujian.html
true
7622946317735281371
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By HOME PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS CONTENT IS PREMIUM Please share to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy