-
Category:
-
Posted By:redaksi
Pejabat Positif Covid-19, Kantor Dinas Pariwisata Tangsel Ditutup Sementara
Konfrontasi - Sekretaris Dinas (Sekdis) Pariwisata Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dinyatakan positif Covid-19. Kantor Dinas Pariwisata pun ditutup untuk sementara waktu.
Kepala Dinas Pariwisata Tangsel Dadang Sofyan mengatakan bahwa pejabat tersebut dinyatakan terpapar Covid-19 pada awal September lalu. Kini, yang bersangkutan tengah menjalani isolasi di salah satu rumah untuk proses pemulihan.