-
Category:
-
Posted By:webadmin
Usai Facebook dan Twitter, Giliran Youtube 'Suspend' Kanal Donald Trump
KONFRONTASI-YouTube baru saja mengumumkan telah menangguhkan kanal Presiden Amerika Serikat Donald Trump. Dengan ini, kanal Presiden Donald Trump tidak dapat mengunggah video baru atau melakukan siaran langsung.
Mengutip informasi dari The Guardian, Rabu (13/1/2021), keputusan ini diambil setelah konten terakhir yang diunggah di kanal itu dianggap melanggar kebijakan YouTube terkait hasutan kekerasan.